Ingin Berlangganan Artikel Blog ini via Email?

Masukkan Email Anda


belajar bisnis internet

Dapat Duit dari Ads Marketing

Label: ,

Di posting sebelumnya tentang asal usul penghasilan bisnis internet marketing, saya sudah menjelaskan bahwa kita bisa mendapatkan uang melalui ads marketing.

Ads marketing adalah menyewakan ruang di blog untuk ditempati iklan oleh si pemasang iklan. Biasanya kita dibayar per bulan atau per klik. Untuk yang dibayar per klik kita bisa menggunakan situs penyelenggara PPC seperti google adsense dan adbrite untuk luar negeri, sedangkan untuk dalam negeri kita bisa menggunakan adsensecamp, kliksaya, kumpulblogger,dsb.

Jika anda menggunakan PPC, semuanya sudah diatur situs penyelenggara. Anda tinggal meletakkan script iklannya saja di blog anda. Dan setiap klik yang terjadi di iklan blog anda, anda akan mendapatkan bayaran.

Jika anda ingin mengatur iklan yang tampil di blog anda secara manual, anda dapat melakukannya jika anda sudah agak mengerti tentang kode html. Karena peletakkan iklan di blog anda dan kode iklannya anda sendiri yang akan membuat dan menentukan.

Keuntungan ads marketing secara manual adalah anda bisa mengatur dan membatasi semua iklan yang tampil di blog anda. Selain itu, kita juga bisa menentukan harga iklan sendiri untuk blog kita. Misalnya iklan banner 125x125 pixel biayanya Rp 50rb/bulan. Atau banner 468x60 pixel biayanya Rp150rb/bulan, dsb.

Saran bagi pemula: sebagai pemula anda sebaiknya menggunakan situs penyelenggara PPC untuk memonetize blog anda. Jika anda sudah agak mahir dan pengunjung blog anda sudah ramai, baru anda gunakan pengaturan manual untuk ads marketing. Karena untuk pengaturan manual biasanya penghasilannya lebih besar daripada menggunakan PPC.

Untuk langkah awal, coba anda memonetize blog anda dengan adsensecamp, salah satu penyedia PPC yang bagus di Indonesia. Kita akan dibayar Rp300/klik.

Coba saja bayangkan jika blog anda memiliki 1000 pengunjung per hari dan ada 100 orang yang klik iklan anda maka penghasilan anda 300x100=Rp30.000/hari atau 30xRp30.000=Rp900.000/bulan. Lumayan bukan? Itu baru dari satu blog, jika anda memiliki 5 blog? Hebat bukan?

Jika ada pertanyaan atau masukan tolong kirimkan melalui komentar di bawah ini ya...




Artikel Lain yang Mungkin Ingin Anda Baca :

1 komentar:
gravatar
dunia marketing mengatakan...
3 Desember 2015 pukul 15.43  

Ads marketing memang menjanjikan, apalagi saat ini sudah era digital dan banyak media website mempromosikan website mereka secara online baik lewat media sosial ataupun dengan iklan di blog lain, tapi tentu untuk mendapatkan pemasang iklan blog yang harus ditargetkan harus mempunyai kualitas dan cukup dikenal agar banyak traffic yang datang

Posting Komentar

Posting Komentar

Terima kasih sudah berkomentar.